Labels

Thursday, May 26, 2011

Ujung Genteng dan Curug Cikaso

Berawal dari jalan jalan ke curug 3 ternyata berlanjut, well rencana kita adalah pergi ke ujung genteng dan curug cikaso setelah lama di godok kita tidak menentukan kapan waktu kita akan pergi, hanya selang beberapa minggu sebelum jalan dan der kita pergi hahaha, Akhirnya kami pergi pada tanggal 23 May seperti biasa kami berangkat subuh seperti waktu kita ke pangandaran pukul 03:30Am start dari kampus, well sebelum cerita panjang kita pergi ber delapan yaitu, tentunya saya, Gaby, ka fitri, Ka Getha, Titin, Winson, Padang(driver Sejati kita), dan Arief. dimulai dengan perjalanan Yang Nekat kenapa begitu? karna kami ber8 tidak ada yang tau jalan kesana hahaha, Bermodal si Tante(sebutan baru buat GPS) dan rambu jalan kami mempasrahkan diri untuk rute perjalan ini. setelah berjalan lama akhirnya sampelah kami di sukabumi, saat itu kami bingung haru kemana dari contekan kami(hasil googling) kami harus ke surade dan akhirnya kami bertanya dengan si tante asik mengikuti si tante sampe sampe kami tidak lihat bahwa jalan tersebut di proboden hahaha untung disana masih pagi jadi aman dari polisi.. akhirnya kami bertanya(tidak bertanya sesat dijalan) perjalanan berlanjut tujuan selanjutnya ada surade kami pasrah mengikuti plang jalan dan ternyata jalan yang kami lewati adalah Lengkok(ada yang salah dengan jalan ini?) YA perjalanan yang paling cape menuju surade adalah Lengkok, jalanan ini FULL OFFROAD dan parahnya lagi lubangnya sudah seperti kolam ikan wkwkwkw...dah gitu selama perjalanan yang saya ingat saya menemukan 2 plang, plang pertama berbunyi 97km lagi Ujung genteng, setelah jalan lebih dari 1jam kami ketemu plang ke dua dan berbunyi 97km Ujung Genteng WHAAATTTT gileeee... akhirnya kita keluar dari jalan yang melelahkan itu setelah berjalan berjamjam dengan perut keroncongan kami sampe juga ke UG(Ujung Genteng) langsung kami menuju lelang ikan dan beli ikan untuk kami bakar malam malam, harganya kata temen sih murah 1kg bawal Rp.15.000 TAPI disana tidak ada pasar berserah diri dengan perbekalan yang dibawa yang memang sudah kita siapkan. Akhirnya perjalanan berlanjut mencari tempat kita menginap well saya pikir dari pasar sangatlah jauh ternyata setelah berOffroad lagi(kali ini diatas pasir) tak lama penginapan kami terlihat HOREEE jam 12an kami sampe penginapan dan langsung beres beres dan goreng-goreng. akhirnya kami makan ikan tadi digoreng dan nugget perbekalan kami.. selesai makan kami menunggu waktu untuk pelepasan tukik(Penyu Hijau yang dilindungi) ternyata setelah cari informasi jam 5 tukik tukik tersebut dilepas. karna masih lama dan kami sedang dipantai kita memsan beberapa kelapa untuk disantap
setelah itu kami bermain di pantai yang tepat di depan kami, walaupun tidak bisa berenang pantai disana SANGAT BERSIH. berlanjut menuju pengumbahan tepat dimana tukik tukik itu berada perjalan yang disajikan pun ternyata ber Offroad ria dan kita harus melewati pasir yang kalo kita lihat dikir langsung pantai besar sensasi yang luar biasa, disini mobil kita sempet selip(beruntung tidak hujan kalo hujan mungkin bisa jalan kaki atau naik ojek). Setelah perjalanan sekita 20menit sampe kita kesana dan eng ing eng kita telat jam 5:20(sebenarnya kita berangkat jam 4:30, tapi karna soteng kami nyasar akhirnya sampe deh jam segitu) dan sesampenya disana mereka bilang bahwa tukiknya sudah dilepas semua :((.. akhirnya dengan muka kecewa kita pantai disana sambil menunggu sunset, dengan deburan ombak yang besar ditambah sunset yang indah membuat kami betah disana, dan tiba tiba datanglah seorang petugas membawa baskom ternyata mereka membawa tukik dengan muka sangat bahagia akhirnya kami melepaskan tukik tukik tersebut dipantai semoga tukik tersebut bisa hidup disana hahaha.... Well lanjut sebelum pulang kita bayar dulu biaya pelepasan tukik sebesar 5000/orang dan mengisi buku tamu, katanya nanti dihubungi kalo penyu hijau mau bertelur tetapi hati sudah ga sreg melihat medan seperti itu dan seperti yang saya tau bahwa harus diatas jam 12 malam tukik tukik tersebut datang. akhirnya kami balik ke penginapan dan bakar bakar ikan yang tadi kami beli, sedang asik asiknya kami makan ikan ikan tersebut tiba tiba HP teman kami berbunyi dan diberitahu bahwa penyunya sudah datang WOW saat kita lihat jam baru jam 9 kata mereka jam 12 air pasang dan jalan yang lewat pantai tersebut tidak bisa dilewati. berdasarkan pengalaman tadi akhirnya kami memilih untuk dikawal karna takut pas jalan dipantai kena karang(kalo siang masih keliatan) biayanya adalah Rp.35.000. kami dikawal dan ternyata jalan yang dilewati berbeda hahaha(muter muter ternyata tadi kami). akhirnya sampe lah kami ke pengumbahan dan melihat penyu tersebut, ya ampun penyunya besar sekali, dan saat kami lihat keatas kami terkagum kagum dengan pemadangan dilangit yang penuh dengna bintang yang indah.. setelah kami puas melihat penyu akhirnya kami pulang ke penginapan dan saya sendiri langsung Tepar hahaha... Besok Paginya jam 5:30 saya terbangun untuk mencari Sunrise, saya ditemani dengan ka fitri berjalan mencari sunrise ditemanin seekor anjing yang kalo kita diem dia duduk duduk didepan kita(sebenarnya kami takut tapi pasang muka cool) setelah puas jeprat jepret buru buru kita pada masak, makan dan mandi dan kami langsung check out dari penginapan untuk lanjut ke Curug Cikaso well perjalanan yang ditempuh cukup jauh dari penginapan sekitar 30km sesampainya kami di curug cikaso sekitar jam 12 lagi terik teriknya hahaha.. langsung tanpa babibu kami beli tiket perahu karna kesana harus naik perahu dengan biaya Rp.80.000/perahu maksimal 10 orang dan biaya konstirbusi Rp.2.000/Orang setelah bayar bayar langsung kami naik perahu hhmm perjalanan tidak jauh menggunakan perahu. akhirnya setelah turun dari perahu kami langsung melihat Curug Cikaso yang ternyata lebih indah dari pada digambar, indah sekali, yang nganter kita bilang kita tidak bisa berenang di curug sebelah kiri karna ada pusaran jadi kami hanya berenang di tengah dan dikanan. setelah berenang renang ria dan cape kami balik lagi menggunakan perahu tadi dan beristirahat sejenak untuk makan mie diwarung, orang waktu cerita bahwa kalo malam disana masih ada macan, buaya, dan binatang lain tapi dia nawarin nginep dicurugnya makasih banyak deh cerita banyak binatang buas hahaha. setelah kami mandi di sana kami lanjut pulang ke bandung disini kita bener bener menghindari jalan LENKONG biar muterpun tak apa di pertengahan jalan menuju pelabuhan ratu padang berhenti disuatu tempat untuk mencari kopi, disini saya bertuker untuk membawa mobil. Akhirnya kami sampe jam 07:30 di sukabumi kami berangkat dari curug cikaso jam 2lebih. disukabumi kami mencari makan, dan kami makan malam dari sisa uang dari hasil udunan kami disini mata saya sudah merah padahal padang pun saya lihat beberapa kali sudah menguap tapi akhirnya padang yang membawa mobil tersebut dan saya memilih untuk memjamkan mata sesaat, setelah terbangun dari teriakan teman teman dari candanya saya menawarkan diri untuk berganti lagi dengan padang, sebelum cianjur dan akhirnya kami sampe Bandung jam 11:30 tepat di depan rumah saya hahahaha..

No comments: